Anda mungkin sering memasang atau mengatur jam alarm Anda agar Anda bisa bangun di pagi hari. Namun hal ini seringkali gagal, dan berakhir dengan langkah-langkah Anda mematikan jam alarm Anda, dan kembali tidur, hingga menyadari saat bangun siang hari dan ada yang salah dengan kejadian tadi pagi. Anda kemudian menyesal.
Hal ini tidak hanya dialami satu dua orang saja, bahkan mungkin setiap orang pernah melakukan hal yang sama. Namun bagaimana caranya agar bisa bangun pagi dan tidak berakhir dengan hanya mematikan alarm? Nah, hal inilah yang perlu Anda ketahui, seperti dikutip dari www.everydayhealth.com berikut ini.
Ketahui alasan mengapa Anda harus bangun pagi
Memulai hidup yang sehat dengan kebiasaan baru memang tidak mudah. Namun hal ini bisa dimulai dengan cara mengetahui tujuan Anda bangun pagi. Jika Anda tahu mengapa Anda harus bangun pagi, maka hal itu bisa membantu Anda mengatur alam bawah sadar Anda untuk bangun lebih awal. Jika perlu, pikirkan hal itu sebelum Anda tidur, untuk mengingatkan.
Mempersiapkan berbagai macam keperluan esok hari sebelum tidur
Jika Anda memang sulit bangun pagi dan ingin memiliki waktu lebih untuk tidur sebentar setelah alarm berbunyi, untuk menghemat waktu, Anda bisa mempersiapkan semua keperluan pagi hari, malam sebelum tidur, seperti misalnya baju, sepatu, tas dan barang bawaan Anda.
Coba suplemen melatonin
Tubuh Anda secara alami memproduksi melatonin untuk menstimulasi Anda untuk tidur. Jika Anda mengalami masalah susah tidur, maka konsumsi suplemen melatonin mungkin membantu dalam 3 hari ke depan. Setelah itu, tubuh akan dengan sendirinya mengatur jadwal tidur Anda dengan kebiasaan yang sudah Anda bangun.
Buka tirai jendela saat malam hari
Saat malam, matikan lampu untuk mempermudah Anda tidur, namun untuk membuat Anda bangun pagi hari, Anda butuh cahaya atau sinar yang agak silau agar tubuh Anda bangun. Jadi, untuk menyiasatinya, Anda bisa mematikan seluruh lampu kamar dan menutup jendela, namun menyibakkan tirainya. Biarkan lampu jalan atau cahaya redup dari luar yang menyinari ruangan Anda. Pagi harinya, Anda akan terbangun karena sinar matahari yang masuk ke kamar Anda.
Jadi, coba beberapa trik di atas ya agar bisa bangun pagi.